Kamis, 05 April 2018

5 Khasiat Jagung Rebus Untuk Kesehatan, Salah Satunya Untuk Diet

AntariInfo.xyz - Jagung Rebus adalah makanan santai yang pas disantap atau dihidangkan ketika berkumpul dengan keluarga. Selain itu, jagung rebus juga mudah didapat, karena dipasar banyak yang menjualnya. Selain mudah didapat, membuat jagung rebus juga terbilang sangat mudah, maka dari itu jagung rebus banyak digemari.


Disamping rasa yang mantap dari jagung rebus, ternyata jagung rebus memiliki manfaat juga bagi kesehaya, bahkan mungkin belum banyak yang mengetahui akan manfaat jagung rebus.

Selain manfaat jagung rebus untuk kesehatan, jagung rebus juga menyimpan manfaat jagung rebus untuk kecantikan dan masih banyak lagi tentunya.

Dan ulasan kali ini admin akan mencoba mengulas manfaat makan jagung rebus, dan berikut ulasannya:

1. Manfaat jagung rebus untuk diet

Kandungan karbohidrat yang ada di dalam jagung rebus berperan peran penting untuk menggantikan nasi. Dan jika anda makan jagung rebus, maka efeknya akan merasakan kenyang lebih lama, hal ini disebabkan oleh kandungan karbohidrat yang ada di dalam jagung rebus. Selain kandungan karbohidrat, jagung rebus juga menyimpan kandungan kalori  yang cukup sedikit dibandingkan nasi, maka jangan takut akan obesitas jika mengkonsumsi jagung rebus.

2. Membuat kulit tampak awet muda

Kandungan antioksidan yang ada pada jagung rebus terbukti sebagai penangkal radikal bebas yangn akan menyerang tubuh. Dan kulit sendiri merupakan bagian tubuh yang ada diluar dan pastinya sering terkena zat-zat luar berbahaya. Manfaat makan jagung rebus sudah pasti menjadi pilihan yang tepat bagi yang ingin memiliki kulit tampak awet muda.

3. Sistem pencernaan lebih terjaga

Manfaat makan jagung rebus ternyata bisa membuat sistem pencernaan menjadi lebih terjaga dan sehat. Adanya kandungan serat lah yang membuat jagung sangat bagus untuk membantu pencernaan. Selain kandungan serat, jagung juga mampu menyerap kolesterol jahat yang ada ditubuh dan akan membuangnya. Dan manfaat jagung rebus akan membuat metabolismr tubuh menjadi semakin lancar.

4. Cegah anemia

kekurangan sel darah merah atau biasa disebut anemia merupakan penyakit yang bisa diatasi dengan makan jagung rebus. Hal ini dikarenakan kandungan vitamin B12, senyawa, asam folat, serta zat besi berperan penting dalam meningkatakan hemoglobin yang dibutuhkan tubuh dan efeknya pun menjadi tidak mudah lelah.

5. Cegah diabetes

Biji jagung menyimpan zat fitokimia yang mampu mengolah penyerapan serta mengolah insulin yang ada di dalam tubuh. Maka dari itu, tak salah jika jagung merupakan makanan yang banyak nutrisi.

Demikian ulasan manfaat jagung rebus dari admi, semiga bermanfaat info yang admin berikan. Sekian dan terimakasih.

Label: , ,

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda