Inilah 3 Alasan, Kurma Baik Dimakan Saat Berbuka Puasa
Inilah 3 Alasan, Kurma Baik Dimakan Saat Berbuka Puasa - Bulan puasa tiba semua orang muslim wajib menjalankan puasa seharian, kurang lebih 14 jam. Dan maka dari itu, saat berbuka puasa dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan-makanan yang menyimpan banyak gizi. Hal ini dikarenakan, tubuh tidak memdapatkan asupan makanan selama 14 jam, dan mau tidak mau makanan yang dimakan dapat memberi asupan lagi pada tubuh kita. dan makanan yang dianjurkan adalah buah kurma.
Berbicara mengenai buah kurma pastinya sudah tidak asing lagi kan? kurma sendiri hadir di setiap bulan puasa, dan menjadikan buah ini menjadi salah satu makanan favorit. Memgutip dari laman dokter.id, ternyata ada 3 alasan kurma baik dimakan saat berbuka puasa, dan berikut ulasannya:
1. Memiliki kandungan gula
Kandungan gula yang ada di dalam kurma terbilang cukup banyak, yakni 75%-87%. 55% berbentuk glukosa, sedangkan 45% berbentuk fruktosa. Dan jika kurma dimakan saat berbuka puasa, maka glukosa akan menjadi fruktosa yang menyerap sistem pencernaan untuk dan memberi dahaga tubuh menjadi energi. Jaringan-jaringan tubuh yang membutuhkan asupan energi ialah sel-sel otak, sel-sel saraf, sel-sel darah merah serta sel-sel tulang belakang.
2. Kandungan seratnya baik untuk usus
Serat pangan larut air yanv berbentuk pektin yang ada di dalam kurma sangat besar dibandingakn dengan buah-buahan lainnya. Kandungan serat yang ada pada kurma juga mampu menjadi prebiotik yang mendukung pertumbuhan bakteri baik pada saluran usus besar manusia, dan hasilnya mampu melancarkan pencernaan.
3. Bisa memenuhi kebutuhan energi
Makan kurma 100 gram ternyata mampu mencukupi energi sehari-hari sampai 12%-15%. Maka dari itu, jika anda ingin mengembalikan energi tubuh setelah berpuasa seharia, ada baiknya sediakan kurma sebagai pelengkap berbuka puasa.
Label: Buah-Buahan, Kesehatan, Kurma
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda