Sederet Manfaat Bayam Bagi Kulit, Salah Satunya Mencegah Jerawat
Sederet Manfaat Bayam Bagi Kulit, Salah Satunya Mencegah Jerawat - Berbicara soal bayam pasti sudah tidak asing lagi kan bagi pembaca dirumah. Bayam sendiri yang biasanya diolah menjadi sayuran sebagai teman santap nasi, ternyata menyimpan manfaat bayam hijau bagi kulit.
Hal ini disebabkan banyaknya kandungan zat besi yang terdapat pada bayam cukup baik bagi penderita anemia. Selain khasiat bayam bagi kesehatan, ternyata bayam juga dapat menjaga kesehatan kulit serta memperlambat proses penuaan.
Rutin konsumsi bayam setiap hari akan membuat kulit menjadi sehat, karena bayam sendiri mudah di dapat pastinya tidak sulit jika ingin mengolahnya. Dan berikut ulasan dari admin mengenai manfaat bayam bagi kulit.
1. Hambat penuaan
Bayam mengandung vitamin A yang bisa menjadi antioksidan bagi kulit. Dan antioksidan tersebut berperan dalam menguatkan sel-sel kulit dan pastinya menjadi sehat serta memperbaiki dari kerusakan yang membuatnya mampu menghambat penuaan.
Menurut para pakar, semangkuk bayam menyimpan kandungan antioksidan hingga 943 mikrogram. Dan jumlah teraebut lebih dari nilai harian yang direkomendasikan bagi orang dewasa.
Makan bayam lebih dianjurkan ketika kulit langsung terkena papran radikal bebas misal dari makanan maupum polusi udara.
2. Mencegah jerawat
Kandungan yang ada di dalam bayam mampu juga untuk atasi tumbunya jerawat yang meradang. Dan dianjurkan menggunakan bayam dalam bentuk masker bayam yang dibuat dengan cara bayam dihalusakan dengan air.
Masker bayam gunakan kurang lebih 20 hingga 25 menit. Lalu manfaat masker bayam tersebut mampu untuk menghilangkan kotoran serta minyak yang menjadikan kulit menjadi lebih segar.
Selain menjadikan bayam sebagai masker, anda bisa juga mengolah bayam menjadi jus bayam dan dicampur dengan sayuran lain misal seperti tomat, wortel, serta mentimun yang baik juga untul mencegah tumbuhnya jerawat dari dalam.
3. Memperbaiki sel kulit
Kandungan vitamin C yamg ada pada bayam bermanfaat juga untuk memperbaiki sel-sel kulit yang rusak. Vitamin C tersebut mampu membuat kolagen yakni protein yang berperan dalam membuat sel kulit baru, dan jika kekurangan vitamin C maka kulit akan tampak terlihat kering.
Semangkuk bayam memiliki kandungan vitamin C sebesar 20 persen dari rekomendasi harian untuk laki-laki dan 24 persen dari rekomendasi harian untuk perempuan.
4. Mengurangi kantung mata
Biasanya jika kurang tidur akan menyebabkan adanya lingkaran hitam dibawah mata atau biasa disebut dengan kantung mata. Lalu untuk mengatasinya bisa dengan cara konsumsi bayam.
Adanya vitamin K pada berperan dalam pembekuan darah serta memperkuat dinding pembuluh darah. Dan hal inilah yang dapat mengurangi lingkaran hitam pada area sekitar mata. Dan fungsi vitamin K juga mampu mengurangi peradangan serta meningkatkan sirkulasi darah.
Semangkuk bayam memiliki kandungan vitamin K hingga 900 mikrogram. Dan jika dalam keadaan normal, tubuh setiap harinya hanya mebutuhkan kurang lebib 120 mikogram untuk laki-laki dan 90 mikogram untuk perempuan.
5. Mencerahkan kulit
Dengan adanya kandungan zat besi pada bayam merupakan bagian terpenting dari hemoglobin. Protein tersebut berperan dalam menyebarkan oksigen ke seluruh tubuh termasuk kulit, dan hasilnya akan membuat kulit terlihat segar dan cerah.
Bayam juga menyimpan kandungan air yang cukup baik bagi hidrasi kulit. Dan semangkuk bayam memiliki kandungan 164 gram air.
Sumber: CNNIndonesia
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda