Jumat, 13 Juli 2018

Cara Membuat Sambal Kemiri Cabai Rawit

Cara Membuat Sambal Kemiri Cabai Rawit - Aneka sambal itu sudah pasti ada berbagai macam olahannya, karena sambal sendiri mudah di buat dan juga bahan-bahan untuk membuat sambal sangat praktis dan tidak ribet.



Macam-macam sambal memang dibuat berbagai variasi, dan tentunya tergantung selera. Selain rasa pedas yang khas dari sambal, sambal sendiri memiliki sensasi rasa yang pas dan dan tepat dikala untuk mengisi perut yang sedang kosong, apalagi jika sambal dipadukan dengan lauk kesukaan.

Nah kali ini admin akan mencoba memberika resep sambal kemiri cabai rawit, barangkali bunda dirumah ingin mencoba membuatnya.

Bahan-bahan sambal kemiri cabai rawit:

  1. 5 butir kemiri
  2. 5 buah cabai rawit merah
  3. 5 buah cabai rawit hijau
  4. 1 buah tomat kecil
  5. 2 siung bawang putih
  6. Garam secukupnya
  7. Minyak goreng panas


Cara membuat sambal kemiri cabai rawit:

  • Semua bahan digoreng, diulek sampai halus bersama dengab garam. Panaskan minyak panas kemudian siramkan di atasnya sambal.


Nah sambal kemiri sudah jadi dan siap untuk disantap bersama nasi hangat dan jangan lupa tambahlan lauk kesukaan, bisa ikan laut, ayam dan masih banyak lagi.

Sumber: Vemale.com

Label: ,

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda